5 Okt 2011

short History Karangrejo

Sejarah Desa Karangrejo, diawali dari abad ke 18 yaitu dengan kehadiran seorang pejuang yang juga seorang ulama bernama Kyai Ahmad Anom dari Yogyakarta.

Seiring pertumbuhan jumlah penduduk  kehadiran Kyai Ahmad Anom oleh masyarakat setempat pada waktu itu diangkat menjadi lurah dan pada saat itu pula dusun-dusun yang ada di wilayah tersebut dapat dipersatukan dari situasi carut-marut persatuan dan kebersamaannya.

Dan dengan dipersatukannya dusun-dusun yang ada (6 dusun) maka oleh Kyai Ahmad ANOM  sebagai Lurah pertama memberi nama Desa KARANGREJO, yang artinya desa yang damai dan makmur.

Demikian sekilas sejarah nama Desa Karangrejo sebagai cikal bakal adanya Desa Karangrejo.

Adapun sejarah pembangunan Desa Karangrejo dimulai dari kepemimpinan

1.      Lurah Kyai Ahmad Anom                    - Tahun 1809 s/d 1856
2.      Lurah R. Redjo Dikoro                         - Tahun 1856 s/d 1896
3.      Lurah R. Wiryo Dikoro                        - Tahun 1896 s/d 1913
4.      Lurah Somo Diwiryo                            - Tahun 1913 s/d 1945
5.      Lurah Joyo Pawiro                               - Tahun 1945 s/d 1979
6.      Lurah M. Zamroji                                - Tahun 1980 s/d 1989
7.      Lurah Djarwadi                                   - Tahun 1990 s/d 1998
8.      Lurah M. Zamroji                                - Tahun 1999 s/d 2007            
9.      Lurah Nur Anis Musodik                    - Tahun 2007 s/d sekarang

Sejak dirintisnya keberadaan desa Karangrejo dtinjau  dari segala  bidang katakanlah  belum dapat terkondisikan dengan  baik,  dalam bidang  pembangunan desa pada umumnya,    Namun sejak tahun 1980 pembangunan Desa Karangrejo sedikit demi sedikit tingkat pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat mulai dapat terwujudkan, meski masih jauh dari sempurna. Baik proses perencanaan pembangunan maupun hasil perencanaan pebangunannya.

0 komentar:

Posting Komentar